Pendidikan

Cara Termudah Mencintai Matematika dan Fisika

Pelajaran eksak (berhitung) seperti Matematika dan Fisika sering menjadi momok yang menakutkan bagi kalangan siswa yang sedang menempuh jenjang pendidikan, terutama Sekolah Menengah Atas. Pasalnya, untuk bisa mengerti dan memahami mata pelajaran tersebut membutuhkan perjuangan yang keras dalam belajar yang diiringi dengan latihan beribu-ribu soal. Agak lebay sih memang kedengarannya. Tapi hal ini memang benar-benar terjadi di lingkungan sekolah di Indonesia.

Matematika menyajikan teknik berhitung yang jumlahnya tak hanya puluhan bahkan ratusan yang harus siswa kuasai dari jenjang SD hingga SMA. Bagi sebagian besar siswa, materi tersusah di Matematika adalah ketika menemukan materi trigonometri. Dalam materi trigonometri, tak hanya angka saja yang disajikan melainkan ada tulisan sin, cos, tan, dan kebalikannya (inversnya).

Tak bisa lepas dari Matematika, Fisika pun menggunakan tools Matematika untuk menghitung soal-soal yang memerlukan analisa tinggi mulai dari diketahui, ditanya hingga cara penyelesaian yang menghabiskan berbaris-baris rumus. Jadi, dalam mempelajari Fisika, ada 2 hal yang perlu siswa kuasai, yakni rumus Fisika dan logika Matematikanya.

Sebagai seorang murid yang sangat membenci materi tersebut, terkadang kamu merasa sangat frustasi dan ingin segera terlepas dari ikatan Matematika dan Fisika. Namun, percayalah, jika kamu sudah menemukan jalan termudah untuk mempelajari kedua mata pelajaran tersebut, semuanya pasti very easy untuk kamu kerjakan.

Cara Termudah Belajar Matematika dan Fisika

Berikut cara termudah belajar Matematika dan Fisika bagi kamu yang anti pelajaran eksak:

  1. Mulailah dengan mengenali beberapa metode perhitungan di Matematika.
  2. Kenali rumus-rumus, bentuk simbol, nama simbol, arti simbol serta satuan di Fisika.
  3. Ikat beberapa rumus Matematika dan Fisika dengan menggunakan otak (pikiran) dan tulisan (oret-oretan).
  4. Kenali beberapa tipe soal-soal Matematika dan Fisika.
  5. Perbanyak latihan soal dari yang paling mudah terlebih dahulu, sedang, lalu susah.
  6. Jangan pernah pesimis jika soal yang kamu hadapi belum menemukan solusi, bisa jadi kamu kelewatan dalam menuliskan solusinya atau ada hal yang kurang teliti.
  7. Bangun logika matematika untuk bisa membayangkan cara penyelesaiannya hingga akhir.
  8. Pelajari dengan baik dan benar teknik penguraian rumus di Fisika.
  9. Terapkan teknik perhitungan Matematika untuk beberapa soal di Fisika dengan tepat, misalnya pengakaran, logaritma, trigonometri hingga penyederhanaan bilangan.
  10. Jangan belajar dengan cara SKS (Sistem Kebut Semalam), sebab dengan cara tersebut kamu tidak akan mendapatkan hasil yang memuaskan.
  11. Biasakan diri untuk berpikir kritis tentang hal-hal yang berbau perhitungan.
  12. Kenalilah aplikasi Matematika dan Fisika dalam kehidupan sehari-hari.

Seperti itulah kurang lebih tips dan trik untuk mengerti Matematika dan Fisika dengan mudah. Semoga kamu lebih mengerti dan lebih paham dengan pelajaran eksak tersebut.

Sebagai ortu siswa yang memiliki anak masih berusia kurang dari 10 tahun, kenalkan dan ajarkan kepada mereka untuk lebih mencintai pelajaran eksak sejak dini, karena sangat berguna bagi hard skill mereka di masa depan. Karena di tahun-tahun yang akan datang, dunia akan semakin menjunjung tinggi kemajuan ilmu pengetahuan terutama ilmu alam (Sains), dan teknologi.

Nur Atinal Khusna
I'm passionate about a SEO copywriting and a data analyst. Lifelong learner in developing skills and mindsets to be professional, disciplined, consistent, and full of integrity.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *