PaxelBox, Cara Aman Simpan / Titip Barang tanpa Kontak Fisik
Gaya Hidup

PaxelBox, Cara Aman Simpan / Titip Barang tanpa Kontak Fisik

Di situasi pandemi seperti sekarang, meminimalisir kontak fisik adalah hal terbaik untuk mencegah penularan virus Covid-19. Contoh tindakan yang bisa Anda lakukan untuk meminimalisir kontak fisik adalah dengan menyimpan atau menitip barang di dalam box atau loker. Salah satunya dengan menggunakan layanan PaxelBox.

PaxelBox termasuk satu di antara lima jenis layanan Paxel sebagai tempat penyimpanan atau penitipan barang (rental) bawaan Anda secara sementara. Selain itu, juga berfungsi untuk pick-up atau drop-off paket kiriman yang diantar oleh Hero (kurir Paxel) yang nantinya bisa Anda ambil di PaxelBox terdekat. Layanan ini dilengkapi dengan fasilitas smart locker, yakni hanya dengan scan QR Code.

Paket-paket tersebut diletakkan di dalam sebuah loker penitipan yang terdiri dari banyak kotak. Saat ini, loker penitipan tersebut bisa Anda temukan di GBK, Mall, Mbloc Space, Kebun Raya Bogor, apartemen, dan akan terus berkembang di tempat-tempat lain.

Baca Juga: Tips Packing Barang Pecah Belah dengan Praktis dan Aman

Layanan simpan / titip barang tanpa kontak fisik inilah yang menjadi salah satu keunggulan PaxelBox. Karena mengingat selama pandemi Covid-19 ini kita dituntut untuk ekstra hati-hati ketika melakukan interaksi dengan manusia dan mengurangi kontak fisik.

4 Cara Aman Simpan / Titip Barang tanpa Kontak Fisik

Cara aman yang bisa Anda lakukan dalam simpan / titip barang tanpa kontak fisik dengan layanan jasa pengiriman dan penitipan barang Paxel ini yakni dengan:

1. Sewa PaxelBox melalui App atau Web

Hanya dengan menginstall aplikasi lalu mengisi data atau mengakses web Paxel, Anda bisa dengan mudah menyimpan atau menitip barang di loker. Keamanan penjagaan barang dan kesehatan tetap terlindungi karena dilengkapi dengan fitur smart locker.

Anda bisa menentukan berapa lama durasi sewa sesuai dengan kebutuhan Anda. Serasa memiliki lemari pribadi, bukan? Karena lebih fleksibel dalam membuka dan menutup loker berkali-kali sesuai durasi yang telah Anda tentukan.

2. Drop-off Cukup dengan Scan QR Code

Fasilitas drop-off merupakan alternatif yang sangat tepat di era pandemi ini, karena Anda bisa menyimpan atau mengirim barang secara langsung di loker Paxel tanpa kontak fisik. Caranya cukup dengan scan QR Codeyang tertera pada PaxelBox menggunakan aplikasi Paxel di smartphone Anda.

3. Buka Loker Menggunakan QR Code

Jika sudah selesai menyewa loker, Anda bisa membukanya menggunakan QR code. Begitu pula ketika Anda ingin menerima paket dari Hero manapun, Anda bisa menggunakan QR codeyang otomatis dikirim melalui SMS untuk membuka loker dan mengambil paket.

4. Pembayaran Non-tunai tanpa Kontak Fisik

Didesain dengan konsep tanpa kontak fisik, sistem pembayarannya pun bisa dilakukan non-tunai. Anda bisa menyewa PaxelBox menggunakan e-wallet yang tersedia di aplikasi Paxel, mulai dari DANA, GoPay, dan OVO. Kabar baiknya lagi, Anda bisa gunakan Paxel Credit untuk membayar layanan PaxelBox ini. Cukup menggunakan smartphone, Anda bisa rental dan kirim paket antar kota dengan mudah, aman, dan nyaman.

Baca Juga: Tips Aman Kirim Paket Dokumen melalui Paxel

Cara Menggunakan Layanan PaxelBox

Berikut cara menggunakan layanan box dari Paxel untuk rental barang:

  1. Buka App Paxel, pilih Sewa PaxelBox.
  2. Tentukan lokasi Anda dan pilih layanan PaxelBox terdekat, mulai dari Paxel Jakarta, atau kota lain yang merupakan area jangkauan Paxel.
  3. Data Anda akan otomatis terisi, lalu pilih ukuran slot dan durasi.
  4. Pilih metode pembayaran, bisa DANA, OVO, atau GoPay.
  5. Proses selesai, lihat status untuk mendapatkan QR code (kode untuk membuka loker Anda).
  6. Arahkan QR code pada scanner untuk membuka pintu loker, barang-barang Anda siap dimasukkan.

Sementara untuk pengiriman, lakukan langkah 1 dan 2. Kemudian, lengkapi data penerima dan ukuran paket (S, M, L, XL) untuk menentukan ukuran slot. QR code akan dikirim otomatis untuk membuka loker untuk meletakkan paket. Lihat status untuk mendapatkan QR code (kode untuk membuka loker Anda). Arahkan QR code pada scanner untuk membuka pintu loker, paket Anda siap dimasukkan.

Untuk pick-up paket, pilih PaxelBox, kemudian pilih ambil paket Anda. Arahkan QR code untuk membuka loker dan paket bisa langsung Anda ambil.

Demikian cara aman untuk simpan / titip barang hingga kirim paket tanpa kontak fisik menggunakan loker pintar dari Paxel.

Baca Juga: Layanan Sewa Gudang Terbaik untuk Segala Skala Bisnis

Nur Atinal Khusna
I'm passionate about a SEO copywriting and a data analyst. Lifelong learner in developing skills and mindsets to be professional, disciplined, consistent, and full of integrity.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *