Membeli Motor Bekas Harga Murah dengan Cara Lelang Online
Bisnis

Membeli Motor Bekas Harga Murah dengan Cara Lelang Online

Jika Anda sudah pernah mendengar jual beli dengan metode lelang tentu paham bagaimana metode ini dilakukan. Membeli motor bekas dalam acara lelang seperti itu cukup menarik, terutama harganya juga bisa jauh lebih murah dibanding harga pasaran. Apalagi sistem lelang dilakukan secara online, sehingga bisa lebih fleksibel.

Dalam lelang, pembeli hanya tinggal memberi penawaran harga sesuai kemauannya yang berpatokan dari kondisi motornya. Terkadang banyak orang berpikir bahwa motor yang dilelang memiliki kondisi yang tidak baik, padahal tidak semuanya seperti itu.

Anda bisa memilih balai lelang yang terpercaya agar bisa mendapatkan motor bekasi yang memiliki kondisi baik. Balai lelang yang bisa dipercaya adalah Balai Lelang Serasi (IBID) yang telah berdiri sejak tahun 2007. Balai lelang ini melelang produk-produk otomotif seperti kendaraan roda dua dan roda empat, namun saat ini IBID juga melelang barang-barang non-otomotif seperti gadget, alat berat, dan scrap. IBID merupakan anak perusahaan PT Serasi Autoraya (SERA) yang bernaung dibawah bendera Grup Astra.

Mudahnya Lelang Motor Online Lewat Aplikasi IBID

Anda bisa ikut lelang motor online lewat aplikasi IBID yang bisa diunduh di smartphone Anda. Aplikasi IBID sendiri didesain mudah untuk digunakan oleh siapapun sehingga pemula dalam hal lelang pun tetap bisa mengoperasikannya.

IBID juga didukung dengan proses lelang yang bebas ribet dan Anda bisa ikut lelang dari mana saja cukup melalui aplikasi. Seluruh aktivitas lelang di IBID semua bisa dilakukan melalui aplikasi ini, mulai dari cek jadwal lelang, cek daftar lot, registrasi, beli nomor peserta lelang (NPL), melakukan proses lelang, hingga memantau proses administrasi mobil yang sudah Anda menangkan.

Baca Juga: Mengenal Flash Auction pada Situs Lelang Mobil IBID

ibid member of ASTRA

Lewat aplikasi Anda bisa cek jadwal sesuai dengan kategori lelang seperti mobi, motor gadget, dan alat berat tentu Anda juga bisa melihat daftar lot lelang ter-update. Anda juga bisa mendapatkan informasi kendaraan dengan rincian spesifikasi yang lengkap dengan tampilan foto yang komprehensif baik interior, exterior, mesin, hingga foto 360 derajat. Selain itu, Anda juga bisa membandingkan kendaraan dengan fitur bandingkan.

Jika Anda memiliki motor idaman, maka bisa menggunakan fitur favorit untuk simpan kendaraan yang diidamkan dan dapatkan notifikasi jika kendaraan favorit akan segera dilelang. Ada juga fitur Titip Lelang untuk Anda yang ingin menjual kendaraan bekas.

Fitur menarik lainnya adalah Autobid yang dapat membantu Anda menawar di lelang saat sedang sibuk. Anda hanya perlu memasukan nilai maksimal penawaran maka fitur in akan membantu Anda menawar hingga nilai maksimal yang Anda inginkan. Anda perlu mengunduh aplikasi agar bisa mengikuti kegiatan-kegiatan lelang tersebut.

Menarik kan membeli motor bekasi lewat lelang seperti ini? Anda bisa melakukannya lewat aplikasi IBID yang dapat didownload di Google Play Store maupun Apple App Store. Tunggu apalagi segera unduh dan ikuti lelang motor impian Anda.

Baca Juga: Dapatkan Mobil Murah Berkualitas di Bandung dengan Flash Auction IBID

Nur Atinal Khusna
I'm passionate about a SEO copywriting and a data analyst. Lifelong learner in developing skills and mindsets to be professional, disciplined, consistent, and full of integrity.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *